MTT Sumbagsel Tanam Pohon Kurma di Pelataran Masjid Al Ikhlas

PALEMBANG— Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT) Regional Sumbagsel bekerjasama dengan Rumah Zakat Sumatera Selatan menyelenggarakan  Program Masjid Dua Kurma (Daku) berupa penanaman dua pohon kurma di pelataran Masjid Al Ikhlas, Griya Sejahtera Sukawinata, Palembang, Senin (18/09).

Dimulai sejak pukul 16.00 WIB. turut hadir dalam acara ini pengurus MTT Sumbagsel, Relawan Rumah Zakat dan TPA Masjid Al Ikhlas. Ketua DKM Masjid Al Ikhlas, Azhar Anies dalam sambutannya mengatakan “Alhamdulillah, terimakasih kami ucapankan kepada Majelis Ta’lim Telkomsel Regional Sumbagsel dan Rumah Zakat, karena Masjid Al Ikhlas ini terpilih untuk mendapatkan dua bibit pohon kurma. Insya Allah pohon kurma tersebut akan kami rawat. Semoga pohon kurma ini tumbuh subuh di halaman Masjid Al- Ikhlas dan membawa keberkahan”.

Acara semakin meriah dengan tausiyah singkat dari Ustad Muhammad Syawaluddin tentang “10 manfaat pohon kurma”. Beliau menuturkan, “kurma adalah salah satu buah yang paling banyak disebut dalam Al Qur’an. Setidaknya ada 25 kali nama buah kurma ini disebutkan. Serta 15 kali ayat Al Qur’an menyebutkannya bersama dengan tumbuhan lain sebagai karunia Allah bagi umat manusia.”

Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa pohon kurma yang akan tetap tumbuh subur walau di tanah tandus ini memiliki berbagai manfaat sebagai berikut:

Pertama, Melindungi dari Racun.
Rasulullah SAW pernah bersabda : “Barang siapa yang memakan 7 butir kurma, maka akan terhindar dari racun (HR. Bukhari). Terbukti pada saat Perang Khoibar, ada seorang wanita yang mencampurkan racun dimakanan Rasulullah. Ternyata racun yang tertelan oleh beliau bisa dinetralisisr oleh zat-zat yang terkandung dalam kurma. Bisyir Ibnu al Barra’, salah seorang sahabat yang ikut memakan racun tersebut akhirnya meninggal sedangkan Rasulullah SAW selamat.

Kedua, Menghindari dari Penyakit Kanker.
Para peneliti yang melakukan penelitian di daerah Mesir  mengatakan bahwa kanker tidak menyebar di daerah yang pendudukanya banyak mengkonsumsi buah kurma dikarenakan buah kurma terbukti memiliki zat-zat yang bisa membunuh sel kanker. Sebagian besar penduduk jazirah Arab menjadikan kurma sebagai makanan pokok. Diantaranya seperti Kaum Arab Badui yang mengkonsumsi kurma secara teratur. Menurut survey yang telah dilakukan, jika dibandingkan dengan penduduk Arab lain, Suku Badui memiliki persentase sangat kecil dan paling rendah mengidap penyalit kanker dan jantung.

Ketiga, Memiliki Kandungan Kadar Gula yang Tinggi
Dari Anas bin Malik RA. Beliau berkata. “Rasulullah saw berbuka puasa sebelum shalat dengan memakan kurma segar, kalau tidak ada maka dengan kurma kering, dan kalau tidak ada beliau meminum beberapa teguk air” (HR. Abu Daud – Tirmidzi). Kurma memiliki kandungan yang baik untuk dikonsumsi setelah seharian berpuasa agar mengembalikan energi tubuh dan kandungan glukosanya yang tinggi tidak menyebabkan penyakit diabetes melainkan mampu menggantikan zat-zat gula yang kering setelah seharian berpuasa. Glukosa yang disediakan oleh kurma lebih cepat diserap oleh tubuh dibanding jika mengkonsumsi gula sukrosa seperti gula tebu.

Keempat, Mengandung Protein yang Tinggi
Kandungan protein pada buah kurma diperkirakan sama dengan jumlah protein yang terdapat pada daging. Selain itu, kurma juga mengandung seperti Treonin, Lisin dan Isoleusin sebagai asam amino esensial bahkan jumlahnya mencapai ratusan kali lebih banyak dari yang terkandung dalam buah apel.

Kelima, Mengandung Multivitamin
Kurma mengandung vitamin A yang bagus untuk kesehatan mata. Kebanyakan orang yang tinggal di gurun rajin mengonsumsi kurma untuk memperkuat pendengaran dan memfokuskan penglihatan. Selain itu, kurma juga mengandung vitamin B kompleks, vitamin C dan vitamin K yang berfungsi sebagai anti oksidan.

Keenam, Sumber Unsur Mineral yang Baik
Pada buah kurma terdapat kandungan zat mineral yang bagus pada kurma seperti fosfor, kalsium, magnesium, besi, sodium, sulfur dan klorin. Semuanya bagus untuk kesehatan tubuh kita, seperti fosfor dan kalsium yang berfungsi untuk membentuk tulang dan menjaga kesehatan gigi juga berperan penting untuk nutrisi otak.

Ketujuh, Banyak Mengandung Serat
Serat yang terkandung dalam kurma mampu mencegah terjadinya kanker usus besar, dikarenakan serat berfungsi membantu melindungi selaput lendir usus dengan mengurangi paparan dan mengingat bahan kimia.

Kedelapan, Baik Dikonsumsi oleh Ibu Hamil dan Melahirkan
Wanita yang akan melahirkan sangat membutuhkan makanan dan minuman yang banyak mengandung gula karena banyaknya kontraksi otot rahim saat akan mengeluarkan jabang bayi, terutama bagi wanita yang membutuhkan waktu lebih lama untuk melahirkan. Makanan yang banyak mengandung gula namun tidak menimbulkan efek lain adalah buah kurma, terutama kurma muda atau kurma basah (ruthab). Kandungan gula dalam ruthab sangat mudah dan cepat dicerna oleh tubuh.

Kesembilan, Memperlancar ASI dan Obat Mandul
Beberapa hormon yang terkandung dalam kurma juga berfungsi untuk menghambat aktivitas hormon kelenjar gondok atau glandula thyreoidea dan hormon pembangkit kelenjar susu sehingga dapat memperlancar ASI. Tak hanya itu saja, sari kurma juga dipercaya dapat mengobati kemandulan.

Kesepuluh, Penangkal Sihir
Dari Saad Bin abu Waqqosh mengatakan, Rasulullah bersabda “Barangsiapa mengkonsumsi tujuh butir kurma Ajwah pada pagi hari, maka pada hari itu ia tidak akan terkena racun maupun sihir.” (HR. Bukhari-Muslim). Selain itu, Al Hafizh Ibnu Hajar Al Asqalani RA. Menukilkan perkataan Imam Al Khathabi tentang keistimewaan kurma Ajwah, “Kurma Ajwah bermanfaat untuk mencegah racun dan sihir dikarenakan do’a keberkahan dari Rasulullah SAW terhadap kurma Madinah bukan karena zat kurma itu sendiri” (HR. Al Bukhari). Semoga bermanfaat. (Redaksi)

 

Mari salurkan donasi terbaik anda melalui #TCASH hubungi ‘*800*688#
atau melalui:
1. BNI Syariah 0811813812 an. Majelis Ta’lim Telkomsel (Zakat)
2. BNI Syariah 8118118139 an. UPZ Majelis Ta’lim Telkomsel (Infaq/Shadaqah)

Share info ini secara DIGITAL melalui:
Fan pages FB : Majelis Ta’lim Telkomsel
Twitter: @mttelkomsel
Instagram: mt_telkomsel
Website: www.mtt.or.id

 

 

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply