MTT Bali Nusra Berikan Bantuan BBM untuk Operasional 2 Ambulance dan 3 Pengemudi Ojek Online

 

DENPASAR— Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT) Regional Balinusra memberikan bantuan Bahan Bakar Minyak (BMM) berupa voucher BBM Pertamina dengan nominal yang telah ditentukan dan hanya bisa ditukar di SPBU Pertamina berlogo khusus yang telah bekerja sama dengan Telkomsel. Bantuan diberikan untuk 1 Mobil Siaga Dompet Sosial Madani dan 1 Ambulance Dari Yayasan Masjid Sadar serta 3 pengemudi ojek online dari keluarga prasejahtera.

Penyerahan bantuan secara simbolik diberikan langsung oleh Manager GA and Procurement  Telkomsel Balinusra, Anhary. “Sumbangan ini merupakan inisiatif dari beberapa karyawan dan telah kita kumpulkan untuk kemudian bisa dirasakan manfaatnya oleh yang membutuhkan,” ungkapnya.

Tak pelak, bantuan ini pun disambut haru Junaidi (23), Pengemudi Ojek Online asal Desa Tegal, Jagaraga, Lombok Barat yang kini tinggal dan bekerja di Bali pasca Gempa Lombok 29 Juni 2018 silam.

“Saya baru satu setengah bulan tinggal di Bali. Pasca gempa, rumah sudah tidak layak huni. Akhirnya kami sekeluarga bersama istri dan 3 anak memutuskan untuk hijrah ke Bali. Alhamdulillah dapat kos-kosan di Denpasar dan bisa usaha apapun yang penting halal. Lalu daftar jadi driver gojek dan dijalani sampai sekarang. Terimakasih MTT sudah meringankan beban kami untuk beli bahan bakar, semoga barokah,” tutur Junaidi. (Redaksi)

 

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply