Kajian MTT Kalimantan Usung Tema “Penghambaan Terhadap Allah SWT.”

dfdfd

Jamaah mendengarkan kajian tentang “penghambaan terhadap Allah SWT.” yang dipaparkan Ustad Rofii Sitorus di Musholla Al-Falah Plasa Telkom Jl. A. Yani, Balikpapan Tengah, Selasa, (18/10).

 

BALIKPAPAN–  Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT) Regional Kalimantan kembali melaksanakan kajian dzuhur yang rutin dilaksanakan setiap hari Selasa dan Rabu.  Kajian kali ini mengusung tema penghambaan terhadap Allah SWT. yang dipaparkan oleh Ustad Rofii Sitorus di Musholla Al-Falah Plasa Telkom Jl. A. Yani, Balikpapan Tengah, Selasa, (18/10).

Dalam tausiyahnya, Ustad Rofii menuturkan, “Kita sebagai makhluk ciptaan Allah harus mempunyai rasa takut pada-Nya, rasa takut dalam artian bukan seperti takut pada harimau, macan dan makhluk lainnya, tapi rasa takut yang membuat kita ta’dzim padanya dan melaksanakan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya. Rasa takut yang membuat kita mendekat pada-Nya bukan malah menjauh dari-Nya.”.

Dimulai pukul 12.30 hingga 12.30 WIB, Kajian ini di ikuti oleh Segenap karyawan Telkomsel Regional Kalimantan.  Turut hadir pula Ketua Bidang Dakwah MTT Regional Kalimantan, Wildan Syukri dan ketua MTT Regional Kalimantan, Deden Karmana.

Melalui kajian rutin ini diharapkan dapat memperkaya khazanah ilmu keagamaan serta meningkatkan semangat untuk mempelajari ilmu agama. (Ramdhani/Fitri)

 

Leave a Reply