Berkah Idul Qurban bersama MTT Kalimantan

BALIKPAPAN— Indahnya berbagi di Hari Raya Idul Adha 1439 H terbingkai dari sinergi Telkomsel dan MTT Kalimantan dalam penyembelihan dan penyaluran hewan kurban di halaman Kantor TTC Balikpapan, Selasa, (22/08/2018). Tahun ini, Telkomsel Kalimantan menyalurkan 2 ekor sapi limosin dan 4 ekor kambing. Sementara itu, MTT Kalimantan menyalurkan 3 ekor sapi yang berasal dari sumbangan jamaah dan pengurus MTT Kalimantan.

Guna menjaga kualitas daging kurban, penyembelihan dilakukan di Rumah Potong Hewan (RPH) dan selanjutnya pencacahan dan pembagian dilangsungkan di Kantor TTC. Hal yang menarik dalam kegiatan ini adalah petugas kurban merupakan karyawan dari Telkomsel sendiri.

Daging hewan kurban tersebut selanjutnya mulai didistribusikan Pukul 10.00 WITa. Sebanyak 650 paket daging hewan kurban dibagikan ke warga sekitar kantor Telkomsel, Kantor Layanan, wilayah sekitar BTS Telkomsel, Gedung Telkomsel Telecommunication Center, serta panti asuhan dan lembaga sosial lainnya. Lokasi- lokasi tersebut dipertimbangkan karena aktivitas dan operasional Telkomsel setiap harinya tidak lepas dari interaksi sosial dengan masyarakat sekitar lokasi operasional Telkomsel.

General Manager Sales Region Telkomsel Kalimantan, Mulya Budiman yang turut hadir pada kegiatan ini dan menyampaikan bahwa semoga kurban tahun ini menjadi wujud rasa syukur kami. Kurban ini pun dimaknai sebagai wujud kebangkitan.

“Saatnya kita reborn untuk mendapatkan hidayah dari Allah agar senantiasa diberkahi dan diberikan kemudahan di tahun yang penuh tantangan ini,” ungkapnya disela-sela acara penyembelihan hewan kurban. (Redaksi)
Saatnya berpartisipasi dalam program-program MTT.

Mari salurkan donasi terbaik anda melalui #TCASH hubungi ‘*800*688# atau melalui:
1. BNI Syariah 0811813812 an. Majelis Ta’lim Telkomsel (Zakat)
2. BNI Syariah 8118118139 an. UPZ Majelis Ta’lim Telkomsel (Infaq/Shadaqah)
3. BNI Syariah 8138528118 an. Majelis Ta’lim Telkomsel (Wakaf)

Share info ini secara DIGITAL melalui:
Instagram: mtt_telkomsel
Fan pages FB : Majelis Ta’lim Telkomsel
Twitter: @mttelkomselInstagram: mt_telkomsel
Website: mtt.or.id

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply