MTT Sulawesi Launching Program Bina Ternak Mandiri di Desa Bilalang


GOWA— Setelah sukses menyelenggarakan Program Bina Ternak Di Desa Sapanang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto beberapa pekan lalu, Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT) Regional Sulawesi bekerjasama dengan Human Initiative Sulawesi Selatan kembali melaunching Program Bina Ternak Mandiri di Desa Bilalang, Kecamatan Manuju, Kabupaten Gowa, (12/10).

Turut hadir dalam acara ini, Ketua MTT Sulawesi Bambang Mulyadi dan Kepala Bidang Produksi dan Penyebaran Ternak Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Gowa Muhammad Chaerul Azwar.  Sementara itu, pada tahap awal program ini, sebanyak 5 kepala keluarga pra sejahtera yang terpilih mendapat bantuan masing-masing 2 kambing terdiri dari 1 kambing jantan dan 1 kambing betina.

“Kami berharap masyarakat dapat menjaga amanah dengan baik karena ini adalah sedekah syariah dari karyawan Telkomsel. Semoga bisa berjalan ke skala yang lebih besar,” Ujar Bambang

Program ini pun disambut baik, Dinas Peternakan dan Perkebunan Sulawesi dengan sinergi pembinaan, penyuluhan, dan penyedian dokter hewan. “Kami sangat berterima kasih karena adanya program ini dan bersedia mendampingi dengan menyiapkan dokter hewan dan mengadakan penyuluhan,” Ungkap Chaerul.

Sebagai bagian dari penerapan pilar MTT meliputi Social Enterpreneurship dan Social Responsibility, program ini diharapkan dapat membangun kemandirian masyarakat secara berkelanjutan. (Redaksi)

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply