MTT Sumbagut Gelar Layanan Kesehatan di Desa Persada Tongra

GAYO LUES— Belum semua masyarakat bisa menikmati pelayanan kesehatan yang mumpuni,  terutama bagi mereka yang tinggal di daerah tertinggal,  terpencil, dan di daerah perbatasan yang memang jauh dari fasilitas pelayanan kesehatan. Sebagai wujud kepedulian, Majelis Telkomsel Taqwa (MTT) Sumbagteng menyelenggarakan layanan kesehatan gratis di Desa Persada Tongra, Kec.  Terangun,  Kab. Gayo Lues, Ahad, (22/08).

Kegiatan ini dimulai pukul 14.00 WIB. Layanan kesehatan ini meliputi pemeriksaan kesehatan, pemberian obat sesuai resep dokter, dan penyuluhan kesehatan oleh dr. Kartika Dewi tentang “Bahaya dan Penularan Virus Covid-19” dengan tetap menerapkan protokol pencegahan penularan Covid-19.

Sebelumnya, Wara Desa Persada Tongra  ini harus menempuh waktu 2 jam perjalanan menuju Puskesmas terdekat dengan jalan yang cukup terjal dikelilingi hutan dan perbukitan. Tak pelak, layanan kesehatan MTT Sumbagut yang didukung disambut Puskesmas Terangun juga aparat setempat disambut antusias Warga Desa Persada Tongra. 

“Alhamdulillah saya bersyukur sekali ada kegiatan sosial kesehatan seperti ini di desa kami. Kegiatan ini sangat membantu kami karena jarak Puskesmas sangat jauh. Terima kasih banyak MTT Sumbagut yang sudah jauh-jauh membantu kami di sini. Semoga Allah membalasnya”, tutur Kepala Desa Persada Tongra, Jalaluddin Pasa.

Sementara itu, Regional Support MTT Sumbagut Ardi Wiranda mengatakan, “Sebanyak 150 masyarakat telah terlayani dari target 100 penerima manfaat. Hal ini benar-benar menunjukkan antusias warga yang luar biasa dalam menyambut kegiatan bakti sehat kali ini. Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini, para donator dari karyawan muslim Telkomsel Sumbagut, tenaga kesehatan, relawan,  juga Cita Sehat Foundation. Semoga Allah membalas dengan kebaikan berlimpah.  Tetap semangat dan tetap memberi inspirasi kebaikan untuk sesama.” [Redaksi]

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply