MTT Jateng dan DIY Advokasi Persalinan Bu Sri

Yogyakarta– Duka menyelimuti keluarga Bu Sri pasca persalinannya di RSUD Morangan, DI Yogyakarta. Keterbatasan ekonomi membuatnya kesulitan membayar biaya persalinannya sebesar 1,8 juta rupiah usai melahirkan bayi laki-lakinya tanggal 25 Maret 2017 lalu. Peduli kondisi Bu Sri, MTT Jateng & DIY menyalurkan bantuan langsung sebesar 4,5 juta rupiah  kepada Bu Sri saat ditemui di Pos Kamling tempatnya berteduh tiap kali berjualan di sudut Kota  Yogyakarta, Rabu, (06/04).

Bantuan ini berasal dari donasi karyawan Telkomsel. Rasa harupun tersirat dari wajahnya. “Terima kasih saya ucapakan kepada karyawan Telkomsel maupun MTT yang telah membantu kami, semoga para donatur diberikan rahmat dan rizki yang melimpah,” pungkas Bu Sri dengan mata berkaca-kaca.

Sehari-hari ibu tangguh kelahiran Wates ini berjualan balon karakter sembari menggendong bayinya juga anak laki-laki pertamanya bernama Arifin yang saat ini berusia 14 bulan disekitar Toko Mirota Palagan sejak pukul 10.00 pagi hingga malam hari. Sedangakan, suaminya berjualan es krim keliling.

Sedari hamil Bu Sri nampak pasrah dengan kondisinya. Bahkan karena keterbatasan ekonomi, Bu Sri merelakan jabang bayinya untuk diadopsi orang lain usai lahir kelak. Sampai-sampai selang 3 hari pasca kelahirannya, bayi mungil yang masih merah tersebut sudah diajak berjualan bersama kakaknya demi melunasi hutangnya kepada tetangganya. Sebelumnya, untuk membayar biaya persalinnya, Bu Sri pontang panting meminjam uang kepada tetangganya. Tak pelak kondisi ini pun membuat miris orang yang melihatnya.

Untuk itu, MTT mengadvokasi persalinan Bu Sri guna meringankan beban hidup Bu Sri dan keluarga. Tak hanya itu saja, harapannya Bayi mungil inipun tak perlu diadopsi orang lain dan tak terpisah dari Ibu juga keluarganya. (Redaksi)

Share rilis ini secara DIGITAL melalui :
Fan page FB : Majelis Ta’lim Telkomsel
*http://goo.gl/YoAbjx
Twitter: @mttelkomsel
Instagram: mt_telkomsel
Website: www.mtt.or.id
Youtube: Majelis Ta’lim Telkomsel

 

Donasi aman dan efektif ke UPZ MTT langsung dari HP Anda #pakeTCASH hub. ‘*800*688#
atau melalui:
1. BNI Syariah 0811813812 an. Majelis Ta’lim Telkomsel (Zakat)
2. BNI Syariah 8118118139 an. UPZ Majelis Ta’lim Telkomsel (Infaq/Shadaqah)

 

 

 

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply