Anak Juara MTT Jateng & DIY Berkreasi Merangkai Bunga Kertas

SEMARANG– Pembinaan Anak Juara Penerima Beasiswa MTT Alhamdulillah (Betta) Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT) Jateng & DIY rutin digelar setiap pekannya. Berbeda dari biasanya, kali ini anak-anak juara turut membuat prakarya merangkai bunga dari kertas krep. Bertempat di Gedung Telkomsel Semarang, Ahad (25/2), anak-anak nampak antusias mengikuti kegiatan ini dipandu langsung mentor dari Rumah Zakat Semarang.

Dengan seksama anak-anak memperhatikan arahan dari mentor sembari mengunting kertas krep yang sebelumnya telah dilipat-lipat sedemikian rupa untuk dirangkai hingga menjadi sebuah Bungan mawar. Dibutuhkan ketelitian untuk merangkai bunga kertas tersebut. Bunga mawar kertas tersebut lantas disatukan ditempel di atas kertas karton hingga membentuk kata Betta.

Rona bahagiapun terpancar dari wajah anak-anak usai berhasil membuat prakarya tersebut. “Saya senang hari ini bisa berkreasi membuat kerajinan tangan. Ternyata membuatnya membutuhkan ketelatenan,” tutur Anak Juara MTT Jateng & DIY, Aissya Dwi Septianan.

Sementara itu dilokasi berbeda para orangtua dan wali anak juara mengikuti Tadarus Qur’an dan tausyiah tentang “Kekuatan Istighfar.”

Respon positif pun disampikan orang tua Anak Juara, Sriyono. “Terima kasih MTT telah memberikan beasiswa kepada anak kami. Selain itu kami para orangtua juga memperoleh ilmu keagamaan yang bisa diterapkan untuk kami sendiri dan anak-anak juga,” ungkapnya. (Redaksi)

Saatnya berpartisipasi untuk mendukung program-program sosial MTT.

Nikmati kemudahan berzakat, infak, maupun sedekah dengan mendaftarkan Payroll Zakat, Infaq, dan Sedekah anda melalui:

http://www.mtt.or.id/form-upz/
atau datang langsung ke:

Sekretariat MTT di Gedung Telkomsel Smart Office Head Quarter Lt.9

Maupun di Sekretariat Regional MTT

Mari salurkan donasi terbaik anda melalui #TCASH hubungi ‘*800*688#
atau melalui:
1. BNI Syariah 0811813812 an. Majelis Ta’lim Telkomsel (Zakat)
2. BNI Syariah 8118118139 an. UPZ Majelis Ta’lim Telkomsel (Infaq/Shadaqah)

Share rilis ini secara DIGITAL melalui :
Fan pages FB : Majelis Ta’lim Telkomsel
Twitter: @mttelkomsel
Instagram: mt_telkomsel
Website: www.mtt.or.id

 

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply