Roadshow Layanan Hapus Tato MTT-IMS Sambangi Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jawa Barat

BANDUNG— Sambut bulan suci Ramadan, Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT) bersama Islamic Medical Services (IMS) menyelenggarakan roadshow layanan hapus tato di Pulau Jawa meliputi Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jawa Barat yang dimulai sejak tanggal 22 April 2019 hingga 5 Mei 2019 dari Semarang, Malang, Surabaya, Lamongan, dan ditutup di Kota Bandung.

Sebagai pembuka roadshow, MTT dan IMS dibantu Baitul Maal Hidayatullah Semarang telah menyelesaikan layanan hapus tato di Kota Semarang pada 23-24 April 2019. Rangkaian kegiatan  berlanjut di Kota Malang yang berlokasi di Pondok Tahfidz Ar-Rohmah Putra Hidayatullah tanggal 28 April 2019. Lalu 30-1 Mei 2019 layanan hapus tato menyapa para sahabat hijrah di kota Lamongan tepatnya di Wisma Mekar Jaya 3. Disaat bersamaan, layanan hapus tato hadir juga di kota Surabaya tanggal pada 1 Mei 2019. Sebagai penutup, rangkaian roadshow layanan hapus tato digelar di Masjid Pusdai kota Bandung selama dua hari pada 4-5 Mei 2019.

Sejak Pukul 08.00 peserta sudah mendatangi lokasi acara di Perpustakaan Masjid Pusdai untuk melakukan registrasi ulang. Rangkaian acara dimulai dengan sambutan dari Ketua MTT Jabar dan Edukasi dari Tim dokter IMS. Selanjutnya dilakukan Cek Lab dan konsultasi dokter bagi para peserta layanan hapus tato sebagai syarat utama sebelum mendapatkan tindakan penghapusan tato.

“Saya sengaja berangkat dari Cengkareng ke Bandung untuk mengikuti layanan hapus tato. Kurang lebih 5 jam perjalanan menggunakan sepeda motor untuk sampai ke lokasi acara. Sudah sejak lama saya ingin menghapus tato tapi biaya menjadi kendala utama dalam proses tersebut.” Ujar Welly Santosa (29), tu peserta hapus tato asal Cengkareng, Jakarta Barat.

Selain Welly masih banyak peserta lain yang berasal dari Cirebon, Jakarta, Bekasi, dan beberapa kota lain untuk menghadiri kegiatan hapus tato kota Bandung. Mereka sengaja datang ke Bandung mengikuti panggilan hati yang selama ini selalu merasa belum sempurna dalam beribadah karena masih ada tinta yang bersemayam ditubuhnya.

Sementara itu, Pengurus MTT Bandung Dadang Mulyana mengatakan, “Terimakasih kepada IMS dan PUSDAI yang telah bersinergi menghadirkan layanan hapus tato di Jawa Barat.  mohon maaf kepada para peserta belum bisa memberikan hapus tato gratis secara menyeluruh, karena peserta masih harus membayar untuk cek kesehatannya. Semoga kedepannya, kami dari MTT bisa memberikan lagi hapus tato gratis secara menyeluruh.” (Redaksi)

About adminmtt

Majelis Telkomsel Taqwa adalah organisasi yang berasaskan Islam dan mewujudkan insan Telkomsel yang bertakwa, amanah, profesional, berakhlaq mulia serta mampu menyebarkan karakter tersebut baik di lingkungan Telkomsel maupun di lingkungan lainnya yang lebih luas

Leave a Reply